Whitehaven, Pantai Tercantik Seputih Salju di Quensland

Liburan ke pantai itu biasa. Tapi kalau pantainya yang luar biasa, apakah kesan liburannya akan biasa-biasa saja? Quensland atau Australia bagian selatan memiliki pantai seputih salju. Terumbu karangnya pun terjaga dengan baik. Dengan asuransi perjalanan, liburan ke Whitehaven jadi terasa maksimal. Inilah kenapa Whitehaven wajib Anda singgahi.

Lebih dari 85% Warga Lokal Australia Tinggal di Pesisir

Fakta inilah yang menyebabkan pantai-pantai di Australia terjaga dengan baik. Mereka memiliki prinsip dan tanggung jawab yang besar ketika mendiami suatu daerah. Whitehaven terkenal dengan pantai yang sangat bersih. Di sekitar Pantai Whitehaven juga terdapat banyak warga lokal yang berdomisili di sana.

Lokasi Whitehaven berada di jantung Great Barrier Reef. Bentangan pantainya sejauh 7 kilometer. Di sana Anda tidak akan menemukan suatu perselisihan. Semuanya damai dan teratur. Hal itu dikarenakan setiap orang di sana menyadari betul apa arti liburan. Tidak akan ada hal yang menarik, di mana pun berada, kalau masih tidak peduli dengan alam dan sosial.
Sejarah Pantai Whitehaven
Nama Whitehaven ditemukan oleh Staff Commander EP Bedwell di tahun 1879. Rujukan nama tersebut didasari oleh keindahan pemandangan alamnya yang berupa pasir putih. Warna putih pada Pantai Whitehaven berasal dari 98% silika murni. Itulah yang membuat pantai jadi terkesan lembut dan menyenangkan. Jalan-jalan telanjang kaki di sana sangat nyaman.

Di Australia, hanya pantai ini yang memiliki warna seputih salju. Batu firus dan dedaunan yang subur selalu tumbuh tanpa terganggu polusi apa pun. Pada tahun 2008, Whitehaven menjadi pantai paling bersih yang ada di Quensland dan memenangkan penghargaan Quensland’s Cleanest Beach.
 

Apa yang Bisa Dilihat dan Dilakukan di Whitehaven?

Masih pegang jaminan dari asuransi perjalanan, bukan? Oke, kita lanjutkan. Whitehaven itu bukan wisata alam yang hanya indah pada musim-musim tertentu. Musim apa pun selalu indah. Ombaknya juga sangat ramah setiap saat. Para pengunjung kerapkali bermain pasir, misalnya dengan bangun kastil pasir dan sebagainya.
 
Bermain-main di air hangat juga bagus. Hal yang tak boleh Anda lewatkan adalah snorkeling atau menyelami wisata bawah air di Whitehaven. Keindahan Whitehaven memang luar dalam. Berbagai jenis ikan yang warna-warni kerap bermain di antara lekukan terumbu karang. Kalau Anda tidak terbiasa menyelam, minta bantuan saja pada pemandu.

Di Mana Tempat Terbaik untuk Makan-Makan?

Eh? Pasti Anda kelaparan setelah seharian menjelajah Whitehaven. Keindahan pantai itu tidak akan bertahan selamanya kalau perut Anda kosong. Tenang saja. Tempat makan-makannya sudah tersedia bebas kok di dekat Whitehaven. Ada Bob’s Bakery. Terdapat menu kue tart, pastel daging yang lezat dengan gulungan sosis. Tempatnya di Jalan Front Hamilton.

Tempat lainnya ada Restoran Mariners. Ini bukan restoran khusus untuk para marinir, ya. Namanya saja yang begitu. Menu andalannya berupa makanan laut lokal. Uniknya, pada waktu makan, Anda bisa memandang keindahan pantai di waktu bersamaan. Kemudian ada lagi Marina Tavern. Menunya sangat variatif, termasuk ada salad dan schnitzel.
 

Di Mana Tempa untuk Menginap?

Whitehaven itu sangat aman. Jadi para turis banyak pula yang membangun tenda-tenda di dekat Pulau Hamilton itu. Tempat yang paling ramai itu berada di antara liana dan deretan pohon kayu putih. Bila Anda tidak suka berkemah, menginap saja di Palm Bungalows, ataupun di Beach Club yang serba tenang itu.
 
Ketika Anda mau membekali liburan ke Whitehaven dengan asuransi perjalanan, pilih yang memberikan fitur klaim cepat. Kemudian bisa diakses dengan mudah dari negara-negara seperti Australia. Whitehaven itu memang surganya para pantai di Australia. Sayang kalau hanya dinikmati dalam waktu yang sebentar saja.
Kastolani
Kastolani

This is a short biography of the post author. Maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec vitae sapien ut libero venenatis faucibus nullam quis ante maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar